18 Desember 2015

Me and Earl and The Dying Girl (2015)


Awalnya pas liat film ini, ah drama nih, males ah, eh tau taunya setelah aku coba mengikuti alur ceritanya, ternyata film ini seru. aku suka persahabatan antara  Greg Gaines (Thomas Mann), Rachel Kushner (Olivia Cooke) dan Earl (RJ Cyler). Greg Gaines adalah senior di Schenley SMA Pittsburgh, dia sangat membenci dirinnya sendiri, dia kurus dan tidak percaya diri. Suatu hari dia mengetahui bahwa teman kecilnya Rachel Kushner didiagnosa penyakit leukimia, Greg dipaksa orang tuanya (Nick Offerman dan Connie Britton) untuk datang kerumahnya menemaninya selama ia butuhkan. Dengan penuh perjuangan Connie Britton ibunya membujuk untuk datang ke rumah Rachel.
Rachel sangat senang dia pun memperlihatkan koleksi bantalnya yang banyak dikamarnya. Suatu hari Greg memperkenalkan Earl, sahabat yang ia sebut sebagai rekan kerja, dari kecil mereka membuat film sampai terkumpul banyak, namun tak ada yang boleh menontonnya hanya mereka berdua, la terus buat apa coba dibikin? haha tapi lucu sih, film mereka kreatif, film classic gitu dibuat dengan alat seadanya. Earl membujuk Greg untuk mengijinkan Rachel menonton film mereka, dan ternyata Rachel sangat senang dengan film mereka, setiap hari Rachel selalu menghabiskan waktu untuk menonton film mereka. Hari terus berjalan Greg dan Earl punya ide membuatkan film untuk Rachel, kuarng lebih 3 bulan baru lah film itu selesai karena mereka tak memiliki dana banyak. Disela sela pembuatan film itu mereka sangat sering menghabiskan waktu bersama, Rachel terlihat bahagia. Namun suatu hari Rachel sudah sangat putus asa dan sudah tak bersemangat menjalani hidupnya, sampai akhirnya dia masuk rumah sakit. Film pun selesai Greg datang ke rumah sakit dan memberikan film ini sebagai hadiah untuk Rachel, namun ternyata setelah nonton film Rachel koma selama 4 jam kemudian meninggal. Greg benar benar sangat sedih itu adalah hari terhair ia melihat Rachel. Alur ceritanya sih biasa aja ya tapi gak tau aku suka aja, padahal drama banget. Nonton deh :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar